M.Tifano Attadzaki yang kerap dipanggil Fano,seorang mahasiswa yang memiliki bakat dalam seni bela diri TAE KWON DO, telah mencapai prestasi yang luar biasa di tingkat NASIONAL. Dengan dedikasi dan kerja kerasnya, ia telah memperoleh penghargaan bergengsi dalam berbagai kompetisi FORDA JATENG yang diikuti.
Kegemaranya dalam menekuni seni bela diri TAE KWON DO. Sejak duduk di bangku sekolah menengah atas sudah mengantarkanya ke beberapa lomba salah satunya ia pernah menjuarai lomba SPEED KICKING tingkat nasional juara 3 ,Penghargaan ini menjadi langkah awalnya untuk mengikuti kompetisi seni yang lebih bergengsi.
M.Tifano Attadzaki bukan hanya menjadi kebanggaan bagi dirinya sendiri, tetapi juga bagi universitas dan masyarakat. Ia adalah bukti nyata bahwa dengan dedikasi, kerja keras, dan keyakinan pada bakat yang dimiliki, seseorang dapat mencapai prestasi yang luar biasa. Kisahnya menjadi inspirasi bagi kita semua untuk mengejar impian kita dengan semangat dan tekad yang tinggi.